Cara Membuat Bola Lampu Lampion Sederhana dan Menarik Dengan Benang Nilon

Salam Flash & Reset kali ini localtechno akan berbagi dengan sobat semua tentang "cara membuat sendiri bola lampu lampion sederhana dan menarik", lampu hias yang disebut dengan lampion ini biasanya sering dipakai oleh tempat makan atau lesehan dan klenteng. Namun kali ini localtechno akan tunjukkan cara membuat bola lampu lampion dengan benang nilon akan tetapi sobat juga boleh membuat dengan benang yang lain sesuai selera sobat.

Pertama-tama siapkan dulu bahan-bahannya antara lain :

  1. 1. Balon karet atau tiup yang nantinya akan digunakan untuk membentuk lingkaran bola
  2. 2. Benang nilon atau benang lain sesuai selera jangan lupa pilih yang ada warna nya 
  3. 3. Lem kayu dan kuas, kalau malas beli kuas ya... pakek tangan aja, karena berani kotor itu baik :v 
  4. 4. Kain flanel yang nantinya akan digunakan untuk mempercantik bola lampion nya
  5. 5. Jangan lupa juga gunting yang nantinya berfungsi sebagai alat potong selain potong rambut ha ha ha
  6. 6. Bola lampu yang bisa sobat dapatkan ditoko-toko terdekat

Nah setelah sobat punya bahan-bahan diatas, kini saatnya masuk pada tahap pembuatannya :

  1. 1. Buka lem kayu nya dan letakkan pada mangkuk atau tempat lain yang mudah dijangkau kuas atau tangan, jangan lupa kasih air secukupnya dan aduk hingga merata.
  2. 2. Setelah itu tiup balon yang sudah sobat beli dari toko tadi hingga membentuk lingkaran atau oval
  3. 3. Lumasi balon tersebut dengan lem kayu hingga merata atau secukupnya sebelum dililit dengan benang nilon
  4. 4. Celupkan benang nilon pada lem kayu yang sudah dicampur dengan air tadi dan jangan terlalu lama, kemudian lilitkan pada balon yang sudah dilumasi dengan lem kayu tadi.
  5. 5. Lakukan gerakan tidak merata alias acak ketika melilitkan bola nilon terhadap balon, agar membentuk keunikan bola lampu lampion itu sediri pada nantinya.
  6. 6. Keringkan atau jemur lebih kurang 1 hari dan usahakan cari tempat yang sejuk dengan hembusan angin agar ion-ion positif juga masuk he he he 
  7. 7. Rapikan Lobang bola lampion yang nantinya akan digunakan untuk memasukkan bola lampu dengan gunting atau permes, silet juga bisa yang penting bisa buat merapikan :D
  8. 8. Pasang bola lampunya dan gantung deh... :D

Sobat juga bisa lihat hasil screenshoot by localtechno dibawah ini :









Semoga bermanfaat dan jangan malu bertanya dari pada tersesat dijalan :D Salam Flash & Reset ^_^
Cara Membuat Bola Lampu Lampion Sederhana dan Menarik Dengan Benang Nilon Salam Flash & Reset kali ini localtechno akan berbagi dengan sobat semua tentang " cara membuat sendiri bola lampu lampion sederh...

Artikel Terkait

Berikan Komentar

  1. Untuk menulis kode gunakan <i>KODE</i>
  2. Untuk menyisipkan kode ke dalam Syntax Highlighter gunakan <em>KODE YANG LEBIH PANJANG</em>
  3. Kode harus di-parse terlebih dulu agar bisa ditulis.
  4. Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email.
histats