Sekarang untuk mentransfer data ke pc atau laptop tidak perlu ribet, pasalnya sekarang ada sebuah aplikasi yang bisa mentranfer data android ke pc tanpa menggunakan kabel data.
Mungkin dulu pada saat menggunakan android pertama, kedua atau ketigga, anda sempat berfikir tentang perpindahakn file data dari android ke pc tanpa menggunakan kabel data. Namun itu dulu hanya sebuah angan-angan saja, tapi tidak dengan sekarang yang telah bisa memindahkan file data android ke pc tanpa kabel data.
Baca Juga Cara Terbaru Mengunci File atau Folder Pada Smartphone Android
Sebenarnya cara ini bisa saja tidak harus menggunakan kabel data, namun kecepatan perpindahan akan memeakan waktu yang cukup lama. Untuk itu disini saya akan memberikan sebuah tutorial Air Droid yang berfungsi untuk memindahkan file ke pc tanpa kabel data.
Baca Juga Cara Mengubah Background Foto Dengan Aplikasi PicsArt di Android
Langsung saja kita menuju ke langkah-langkah cara transfer data dari android ke pc tanpa menggunakan kabel data dibawah ini.
1. Install aplikasi AirDroid di smartphone android dan pc anda.
2. Setelah selesai install aplikasi, aktifkan wifi router atau mifi andromax, lalu koneksikan smartphone android dan pc kamu ke wifi tersebut.
3. Buka aplikasi Air Droid pada smartphone anda.
4. Setelah aplikasi terbuka akan ada informasi tentang alamat IP PC anda, terus ketikan alamat IP tersebut pada brower pc atau laptop anda.
Apabila alamat IP yang anda akses di browser pc benar maka nanti keduanya akan tersambung ke server AirDroid dan akan tampak tampilan seperti gambar dibawah ini.
5. Pada tampilan AirDroid ada sebuah Toolbox yang berada di sisi kanan yang berfungsi untuk men-deploy APK sampai meng-upload file dari PC ke perangkat mobile.
6. Untuk memulai mentranfer file dari smartphone ke pc, anda tinggal klik ikon"Files", terus klik pada file yang akan kamu transfer ke pc anda dan kalau sudah pilih tombol "Download".
Gimana mudah kan? kalau anda kurang mengerti anda cukup teriak di rumah anda ehh salaha di komentar nanti saya jawab.
Baca Juga Cara Mengatasi Tombol Home Pada iPhone Tidak Berfungsi
Itulah tutorial cara transfer data dari smartphoen android ke pc tanpa menggunakan kabel data, semoga dengan artikel ini bisa memudahkan anda dalam mencari trik-trik unik dari android. Sekian dan terimakasi semoga bermanfaat.
Berikan Komentar
<i>KODE</i>
<em>KODE YANG LEBIH PANJANG</em>
Notify me
untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email.