Cara Memperbaiki Charger Laptop Acer 4738 Tidak Mengisi

Sudah lama sekali saya tidak membuat postingan yang membahas tentang laptop. Jadi pada kesempatan kali ini blog tukang utak-atik akan membuat postingan tersebut. Sebenarnya saya tidak akan membahas kerusakan laptop, tapi kali ini alat yang berhubungan dengan laptop yaitu charger. Siapa yang tidak tau dengan alat ini. Dengan bantuan charger daya laptop disuplay yang disimpan terlebih dahulu pada baterai.

servis cas laptop acer
Mengingat begitu pentingnya peran charger maka saya akan membahasnya supaya teman-teman yang mengalami kasus seperti ini bisa terbantu. Ada banyak sekali kasus kerusakan charger ini. Ada beberapa kasus yang sering terjadi pada charger acer, yang pertama adalah kabel putus pada bagian ujung dan pangkal charger. Ini disebabkan karena saat menggulung kabel tidak beraturan, agar tidak mangalami kasus seperti ini gulunglah kabel dengan rapi sesuai dengan gulungan pertama (jika gulungan pertama kecil kecil terus, jangan berubah-ubah). Kalau sudah terlanjur putus seperti ini maka cara mengatasinya adalah dengan mencari bagian yang putus, kemudian menyambungnya kembali. Yang paling susah adalah jika putusnya pada bagian ujung maka cara menyambungya butuh ketelitian juka tidak maka akan mudah putus kembali.

Kasus kedua yang sering terjadi pada charger adalah sekring putus. Hal ini terjadi karena tegangan yang masuk pada chager tidak stabil sehingga sekring yang menjadi pengaman komponen pada charger akan putus ketika tegangan yang masuk melebihi kapasitas. Cara mengatasinya adalah dengan mengganti sekring dengan yang baru usahakan dengan ampare yang sama demi keamanan komponen di dalamnya.

Kasus ketiga kerusakanya adalah pada komponen elektronik di dalamnya seperti resistor, elco dan ic. Jika sudah mengalami kasus seperti ini lebih baik ganti charger yang baru. Karena saya pernah mencoba mengganti elco yang rusak dengan yang baru tapi tidak bisa bertahan lama. Selang 2 minggu elco yang saya ganti menjadi rusak kembali.

Kasus keempat yang sering terjadi adalah kerusakan pada kabel power. Namun jika menggunakan kabel power bawaan laptop saya jamin pasti awet. Karena kabel yang dijual pada toko untuk mengganti kabel yang hilang atau tambahan chager baru itu tidak setebal kabel bawaan laptop. Jika sudah mengalami kasus seperti ini tidak ada cara lain selain menggantinya dengan kabel baru.
Sebenarnya kasus-kasus tersebut dapat diatasi dengan mengganti charger baru. Namun jika kita sudah mengganti charger baru namun masih belum bisa mengisi berati ada maslah pada jalur charger di laptop. Cara memperbaikinya adalah dengan membonkar laptop dan pastikan tidak ada kabel yang putus pada konektor charger ke mainboard.


Saya rasa cukup sekian hal-hal yang dapat saya bahas mengenai kerusakan yang terjadi pada charger laptop. Bila ada pertanyaan seputar charger laptop silahkan tanyakan pada kolom komentar. Terimkasih atas kunjunganya dan sampai jumpa dengan postingan blog tukang utak-atik selanjutnya.
Cara Memperbaiki Charger Laptop Acer 4738 Tidak Mengisi Sudah lama sekali saya tidak membuat postingan yang membahas tentang laptop. Jadi pada kesempatan kali ini blog tukang utak-atik akan membu...

Artikel Terkait

Berikan Komentar

  1. Untuk menulis kode gunakan <i>KODE</i>
  2. Untuk menyisipkan kode ke dalam Syntax Highlighter gunakan <em>KODE YANG LEBIH PANJANG</em>
  3. Kode harus di-parse terlebih dulu agar bisa ditulis.
  4. Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email.
histats