Ganti Layar Hp Asus Zenfone 3 Max Retak

Selamat pagi, selamat berjumpa kembali dengan saya di blog tukang utak atik. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang layar hp asus zenfone 3 max retak. Asus zenfone 3 max ini memang menjadi favorit para penggemarnya karena memiliki desain yang menarik serta spesifikasinya sangat memadai untuk game hd. Namun meskipun memiliki spesifikasi yang bagus tapi soal untuk layar tetap saja tidak bisa kuat terhadap benturan yang keras. 

layar asus zenfone 3 max retak
Seperti yang dialami oleh salah satu teman saya ini. Asus zenfone 3 max miliknya yang baru 2 bulan beli tiba-tiba jatuh dan layar sentuhnya retak. Karena ini merupakan kesalahan oleh user maka tidak bisa diklaim garansi ke servis center. Jadi mau tidak mau harus di servis dengan biaya sendiri. 

Sebenarnya kasus seperti ini sering sekali terjadi, tidak hanya pada seri hp mengengah kebawah. Hp dengan harga mahal seperti samsung galaxy S7 pun juga tidak bisa luput dari kecelakaan layar retak seperti ini. Yang namanya kecelakaan siapapun kalau boleh memilih pasti semua tidak akan memilihnya. Dan kejadian ini pun juga tidak bisa terduga, meskipun sudah berhati-hati membawa hp, akan tetapi ketika kita menaruh hp di meja kemudian tersenggol seperti ini juga bisa mengakibatkan hp jatuh dan layar menjadi retak. 

Kalau sudah begini tidak ada cara lain untuk mengatasinya selain dengan mengganti layar sentuh dengan yang baru. Parahnya lagi kalau kita mau mengganti layar sentuh atau touchscreen ini maka harus ganti juga dengan lcd. Karena toko sparepart hp hanya menjual yang satu paket, tidak bisa dijual terpisah dengan lcd. Mungkin karena rawan untuk memisahkan antar lcd dan touchscreen sehingga bisa mengakibatkan lcd rusak.

Layar sentuh Asus zenfone 3 max ini dijual satu paket dengan harga sekitar 400rb an. Teman-teman bisa membeli di toko online atau kalau mau cepet tidak harus menunggu kurir bisa langsung membeli di toko offline. Untuk toko online saya merekomendasikan membeli di bukalapak dan tokopedia. Selain terjamin keamananya disana juga banyak pilihan sehingga kita bisa membandingkan beberapa toko dan memilih harga yang paling murah.

Setelah punya ganti layar sentuh satu paket dengan lcd  maka kita bisa membongkar hp asus zenfone 3 max, lalu kita dengati layar sentuh yang retak tadi dengan lcd yang baru. Untuk cara membongkarnya bisa lihat di youtube, Karena dengan melihat video lebih jelas daripada harus saya ketik step by stepnya.
Ganti Layar Hp Asus Zenfone 3 Max Retak Selamat pagi, selamat berjumpa kembali dengan saya di blog tukang utak atik. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang layar hp a...

Artikel Terkait

Berikan Komentar

  1. Untuk menulis kode gunakan <i>KODE</i>
  2. Untuk menyisipkan kode ke dalam Syntax Highlighter gunakan <em>KODE YANG LEBIH PANJANG</em>
  3. Kode harus di-parse terlebih dulu agar bisa ditulis.
  4. Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email.
histats