Harga ASUS Zenfone 3 Max Dan Review Lengkapnya Terbaru

Harga ASUS Zenfone 3 Max - Tren hp pintar dengan baterai besar masih berlanjut, salah satu pelakunya adalah ASUS yang kembali melahirkan Zenfone Max generasi baru. Hp pintar yang satu ini pun kini sudah di jual resmi di Indonesia dengan harga Rp 2 juta-an saja pada awal peluncurannya. 

Harga ASUS Zenfone 3 Max

Untuk sebuah hp pintar Rp 2 jutaan, apalagi masuk dalam keluarga Zenfone, tentu saja Zenfone 3 Max sangat menggiurkan. Apalagi didalamnya terdapat baterai besar yang memang dibutuhkan hampir seluruh pengguna di Tanah Air. Dibanding Zenfone Max yang sebelumnya telah di review disini, ukuran bodi dan kapasitas baterai Zenfone 3 Max justru sebenarnya malah menciut.

Ukurannya yang tadinya 5.5 inci, sekarang jadi 5.2 inci. Tapi jujur saja, saya lebih suka ukuran 5.2 inci yang pastinya terasa lebih compact di tangan ataupun di kantong. Kapasitas baterainya juga menurun, dari 5000 mAh jadi 4130 mAh. Tapi bagaimanapun juga saya tetap mengapresiasi kapasitas baterai yang menurun ini, karena ASUS berhasil membungkusnya dalam bodi hp pintar Zenfone 3 Max yang compact.

Yup, mirip seperti Xiaomi Redmi 3, ASUS sukses menyematkan baterai 4130 mAh ke dalam bodi Zenfone 3 Max yang tergolong tipis, tebalnya 8.6 mm. Selain itu ASUS juga sukses meracik bodi yang terlihat elegan. ASUS Zenfone 3 Max adalah hp unibody berbalut metal yang agak licin ditangan. Ada 3 pilihan warna yang disediakan, yakni Gold, Grey, dan Silver. Dan warna favorit saya tentu saja Grey, karena sisi depan hp dibalut warna hitam, lebih enak dipandang. Yang lebih menarik lagi layar 5,2 inci beresolusi 720p yang dimilikinya ternyata dirancang dengan desain 2.5D.

Bicara performa sesuai dengan peruntukannya, Zenfone 3 Max diciptakan untuk mereka yang ingin terus online lebih lama. Anda bisa mengandalkan hp ini untuk internetan dan mengakses media sosial setidaknya selama 2 hari dengan screen-on-time 6 jam. Tapi yang cukup disayangkan, lagi-lagi ASUS tidak membekalinya dengan teknologi fast-charging. Jadi pengisian baterainya harus dilakukan dalam waktu yang relatif lama, yakni sekitar 3 jam.

Masih soal baterai, Anda pun bisa menyulap Zenfone 3 Max sebagai power bank berkat adanya teknologi Reverse Charging. Untuk mengisi daya baterai perangkat lainnya dibutuhkan kabel micro-USB to micro-USB ataupun converter USB to micro-USB yang compatible.

Lanjut soal performa, dengan CPU quad-core Mediatek MT6737 dan GPU single core MALI T720, Zenfone 3 Max masih lumayan oke saat diajak nge-game. Game Clash Royale berjalan sangat lancar, tapi game lainnya yang cukup sederhana seperti PinOut justru terasa lag. Tidak heran karena skor 3D pada AnTuTu benchmark yang diraih hanya 29233 poin.

Beralih ke sektor fotografi, kamera utama 13 megapixel dan kamera selfie 5 megapixel yang dibawa punya kualitas yang cukup impresif, setara dengan Zenfone Selfie atau Zenfone Laser. Saat membidik didalam ruangan, kameranya memang agak sedikit lag, meskipun begitu hasilnya tetap baik.

Harga ASUS Zenfone 3 Max

Rp 2.075.000,-
cek harga hp ASUS terbaru


Spesifikasi ASUS Zenfone 3 Max

GENERAL
Jaringan GSM / LTE
Dual SIM (dual standy by)
Mulai Dikenalkan Juli 2016
LAYAR
Tipe Sentuh kapasitif 16 juta warna IPS LED
Dimensi 5.2 inci; 720 x 1280 pixels (~282 ppi)
Multitouch Ya
Perlindungan
User Interface - Asus ZenUI 3.0
BODY
Ukuran / Berat
panjang 149.5 x lebar 73.7 x tebal 8.6 mm / 148 gram
Varian Warna Titanium Grey, Glacier Silver, Sand Gold
AUDIO
Fitur
MP3, WAV ringtones dengan vibration
Jack 3,5 mm jack audio
Speakerphone Ya, dengan speaker stereo
- Active noise cancellation dengan dedicated mic
MEMORY
Internal 16 GB dengan 2 GB RAM atau 32 GB dengan 3 GB RAM
Eksternal
ada slot microSD, hingga 256 GB
DATA
Kecepatan HSPA hingga 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 hingga 150/50 Mbps
WLAN
Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Wi-Fi Direct
Bluetooth v4.0, dengan A2DP, EDR
NFC -
USB / Port
microUSB v2.0, dengan fitur USB On-The-Go
KAMERA
Depan / Selfie 5 MP, aperture f/2.0
Belakang 13 megapixel ,aperture f/2.2, dengan fitur autofocus, LED flash
Video Record
hingga 1080p@30fps
FITUR
Sistem Operasi Android OS, (Marshmallow) versi 6.0.1
CPU & chipset Quad-core 1.25 GHz Cortex-A53 , chipset Mediatek MT6737M
GPU Mali-T720MP2
Sensor accelerometer, fingerprint , proximity, compass
Pesan SMS, MMS, Email, Push Mail, IM
Browser HTML5
Radio Tidak
GPS Ya, dengan dukungan A-GPS, GLONASS, dan BDS
(tambahan) - Google Drive (penyimpanan awan hingga 100 GB)
- Penampil dokumen
- Edit foto atau video
- Fungsi power bank
FITUR MEDIA
Kompatibilitas Video MP4/H.264 player
Kompatibilitas Audio MP3/WAV/eAAC+ player
BATERAI
Tipe & kapasitas
Tanpa lepas 4130 mAh jenis Li-Po
Modus Stand-by hingga 720 jam pada 3G
Harga ASUS Zenfone 3 Max Dan Review Lengkapnya Terbaru Harga ASUS Zenfone 3 Max - Tren hp pintar dengan baterai besar masih berlanjut, salah satu pelakunya adalah ASUS yang kembali melahirkan Z...

Artikel Terkait

Berikan Komentar

  1. Untuk menulis kode gunakan <i>KODE</i>
  2. Untuk menyisipkan kode ke dalam Syntax Highlighter gunakan <em>KODE YANG LEBIH PANJANG</em>
  3. Kode harus di-parse terlebih dulu agar bisa ditulis.
  4. Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email.
histats