Berbagi Data Antar Smartphone Android via NFC |
Sangat banyak manfaat dan fungsi dari NFC ini untuk kita pengguna smartphone android. Dan salah satu fungsi NFC untuk pengguna android ialah untuk berbagi data baik itu kirim atau menerima. Sama seperti bluetooth cara kerja nya juga menggunakan teknologi wireless. Yang membedakan nya hanya lah jangkauan. Jika bluetooth mampu berbagi data sampai berjarak 10 meter. Akan tetapi untuk fitur NFC sendiri hanya mampu berbagi data maksimal 2 - 5 cm. Keunggulan NFC dari bluetooth sendiri memiliki kecepatan yang lebih baik. Jadi jangan kaget bila sobat mencoba berbagi data baik itu aplikasi, video, foto, lagu, atau lainnya dengan NFC sedikit lebih cepat di bandingkan dengan bluetooth.
Baik lah karena berhubungan salah satu fungsi NFC android untuk berbagi data baik itu mengirim atau menerima. Maka pada postingan kali ini kami akan membahasnya yakni tentang Cara Kirim/Terima Data Dengan Menggunakan Teknologi NFC Antar Smartphone Android. Pastinya banyak sebagian pengguna android khusus nya yang sudah memiliki smartphone android dengan fungsi NFC. Tapi masih tidak tahu akan fungsi dan manfaat NFC. Bagi sobat yang masih belum tahu apa fungsi NFC, silahkan baca postingan kami sebelumnya tentang Fungsi NFC untuk android DISINI.
Kembali ke topik postingan kita kali ini yang akan membahas Cara Kirim/Terima Data Dengan Menggunakan Teknologi NFC Antar Smartphone Android. Oke dari pada berlama - lama , Langsung saja ini dia Cara Kirim/Terima Data Dengan Menggunakan Teknologi NFC Antar Smartphone Android.
Cara Kirim/Terima Data Dengan Menggunakan Teknologi NFC Antar Smartphone Android
1. Pastikan terlebih dahulu kedua smartphone sudah di aktifkan NFC nya baik itu pengirim ataupun penerima. Untuk mengaktifkan nya sobat dapat mengaktifkan melalui menu settingan. Kemudian silahkan sobat install aplikasi File Beam via Google Play Store
Berbagi Data Antar Smartphone Android via NFC |
2. Setelah kedua smartphone sudah aktif NFC nya, Selanjutnya sobat dapat langsung melakukan pengiriman file. Caranya dengan tekan dan tahan file hingga muncul menu lalu pilih via File Beam
3. Setelah itu langsung saja dekatkan atau tempelkan body belakang kedua smartphone yang sudah di aktifkan NFC nya
4. Silahkan tunggu proses pengiriman data sampai selesai. Seperti sudah kami sampaikan tadi , bahwa proses pengiriman data via NFC lebih cepat dari pada Bluetooth. Jadi jangan heran bila proses pengiriman nya lebih cepat
Demikian lah postingan Android-hijau™ yang sederhana ini mengenai "Cara Kirim/Terima Data Dengan Menggunakan Teknologi NFC Antar Smartphone Android". Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua khususnya pengguna smartphone android. Jika sobat ingin membagi artikel ini berarti sobat telah membalas jerih payah kami membuat artikel ini. Silahkan Share di sosial media jika bermanfaat atau sobat bisa membaca artikel kami lainnya tentang Cara Melihat Peta Secara Offline Pada Aplikasi Google Maps Android
.
Berikan Komentar
<i>KODE</i>
<em>KODE YANG LEBIH PANJANG</em>
Notify me
untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email.